Kepala BPS Kab. Lampung Timur Hadiri High Level Meeting TPID dan TPKAD, Maret 2025 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Lampung Timur

TOLAK KORUPSI, GRATIFIKASI, DAN PUNGLI. Apabila anda menemukan, segera laporkan ke hotline pengaduan layanan publik kami (0725) 766014. BPS Kabupaten Lampung Timur Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani.

Maklumat dan Standar Pelayanan Tahun 2025 sudah tersedia, Klik di sini untuk mengakses File nya

#SahabatData ingin bertanya terkait data BPS? konsultasi data statistik? bertanya terkait kegiatan BPS? tidak perlu risau dan bingung, hubungi kami melalui FANTASTIS di nomor WhatsApp 0811-60-1804-1 atau klik link Fantastis sekarang

Kepala BPS Kab. Lampung Timur Hadiri High Level Meeting TPID dan TPKAD, Maret 2025

Kepala BPS Kab. Lampung Timur Hadiri High Level Meeting TPID dan TPKAD, Maret 2025

19 Maret 2025 | Kegiatan Statistik Lainnya


(19/03) Kepala BPS Kabupaten Lampung Timur, Bapak Zulkifli, SST, M.M., menghadiri sekaligus menjadi narasumber dalam kegiatan High Level Meeting TPID dan TPKAD pemerintah daerah Kabupaten Lampung Timur.

Kegiatan dilaksanakan di Aula Utama Kantor Bupati dan secara langsung dibuka oleh Bupati Kabupaten Lampung Timur, Ibu Ela Siti Nuryamah, S.Sos., M.A.P. dan turut dihadiri oleh Kapolres, Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Lampung, dan Kepala OJK Provinsi Lampung.

Dalam pertemuan tersebut, Bapak Zulkifli memaparkan bagaimana kondisi inflasi (perkembangan IHK) Kabupaten Lampung Timur pada bulan Februari 2025. Peran ini menunjukkan komitmen BPS Kabupaten Lampung Timur sebagai penyedia data untuk mendukung TPID (Tim Pengendalian Inflasi Daerah) dalam perencanaan pengendalian inflasi. Mengingat pentingnya kolaborasi dari berbagai pihak, termasuk pemanfaatan data statistik, dalam mengoptimalkan upaya penjagaan stabilitas harga dan daya beli masyarakat.

#SahabatData dapat turut mengetahui bagaimana perkembangan Indeks Harga Konsumen (IHK) Kabupaten Lampung Timur dengan mengakses lampungtimurkab.bps.go.id/pressrelease

#CintaData
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Lampung Timur (BPS-Statistics of Lampung Timur Regency)Jl. Lintas Timur

Desa Mataram Marga

Kec. Sukadana

Lampung Timur 34194

Telp (62-725) 7660014

Mailbox: bps1804@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik